Polri Loloskan 1.100 Calon Brigpol untuk Polda Jatim

"Mereka yang lolos menjadi Brigadir yaitu untuk Polisi Wanita (Polwan) Polda Jatim mendapat jatah 722 orang, sedangkan Polisi pria Polda Jatim mendapat jatah 378 orang..."

Irjen Pol Unggung Cahyono[wahyu/skalanews]
 
Tim seleksi dari Mabes Polri telah meloloskan sebanyak 1.100 calon Brigadir Polisi (Brigpol) yang mengikuti seleksi di wilayah hukum Polda Jatim.

Proses pengumuman para calon Bripol tersebut diumumkan langsung oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Unggung Cahyono di Surabaya, Jumat (30/5/2014).

Usai pembacaan pengumuman tersebut, mantan Kapolres Sidoarjo dan Malang ini mengatakan saat pembukaan lowongan penerimaan Brigpol, yang mendaftar sebanyak 27.152 orang yang terdaftar. Akhirnya Polda Jatim menentukan 1.100 untuk yang lolos menjadi calon Brigadir Polisi.

"Mereka yang lolos menjadi Brigadir yaitu untuk Polisi Wanita (Polwan) Polda Jatim mendapat jatah 722 orang, sedangkan Polisi pria Polda Jatim mendapat jatah 378 orang. Untuk saat ini, kami hanya dijatah dari Mabes Polri untuk calon brigadir polisi ini mendapatkan jatah 1.100 polisi, dan mereka yang lolos ini telah memenuhi syarat untuk menjadi calon brigadir Polisi tahun 2014,” terang mantan Dansat Brimob Mabes Polri ini.

Unggung menambahkan dalam rekruitmen kali ini, Polri bakal merekrut 20.000 anggota di seluruh Indonesia. Untuk Tamtama Brimob sebanyak 2.250 personil, Brigadir Dalmas 10.750 personil, dan Polwan sebanyak 7.000 personil.

"Untuk Jawa Timur, hanya khusus untuk Polwan, Jawa Timur mendapat kuota 722 personil dari total keseluruhan 7.000 personel tersebut," paparnya.

Sebanyak 722 personil Polwan itu, lanjut Unggung nantinya bakal disebar ke semua polsek di masing-masing Polres jajaran. Demikian halnya untuk personil Dalmas dan Brimob, akan disebar di wilayah yang membutuhkan. (skalanews.com)

Komentar

Selamat pagi...