STPI Curug Penuh, Lima Bintara Polisi Belajar ke Pilot School Banyuwangi

STPI Curug Penuh, Lima Bintara Polisi Belajar ke Pilot School Banyuwangi Foto: Putri Akmal

 Lima brigadir Polri dari Polda Metro Jaya dan Polda Banten dikirim khusus ke Loka Pendidikan dan Pelatihan Penerbang (Pilot School) Banyuwangi.

Pilot School Banyuwangi dipilih menjadi mitra Kepolisian Udara RI karena kuota siswa di Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug penuh. Dan ke-5 bintara polisi terpilih ini selama 18 bulan ke depan akan dididik penuh sesuai standart Polri dan Kementerian Perhubungan.

"Kita kerjasama dengan pilot school Banyuwangi untuk mendidik lima bintara polri aktif yang baru lulus, lalu kami ikut sertakan mengikuti sekolah ini yang setingkat private pilot license," ungkap Brigjen Indra Miza dari Direktorat Kepolisian Udara Bahakam Polri kepada detikcom di ruang hanggar Pilot School Banyuwangi, Senin (30/3/2015).

Ke-5 bintara polisi ini, kata Indra Miza, sebelumnya sudah melewati seleksi ketat dari internal polri dan dinyatakan lulus sesuai psikologi standart penerbangan. Menurutnya, pendidikan yang ditempa 18 bulan kedepan oleh para calon taruna pilot polisi ini merupakan bekal untuk mendukung kinerja tugas di Direktorat Kepolisian Udara Republik Indonesia.

"Nantinya mereka ditugaskan sebagai pilot polisi yang mengoperasikan pesawat dan helicopter polri dan mendukung tugas direktorat kepolisian udara," imbuhnya.

Pengamatan detikcom, sesaat setelah pelepasan lima bintara polisi calon taruna pilot kepada Pilot School, mereka langsung digembleng secara fisik oleh pelatih di lapangan LP3 Banyuwangi. Tak hanya pembinaan materi sistem penerbangan, mereka juga digembleng pembinaan fisik setiap hari. Sedikitnya 10 anggota TNI AL Banyuwangi diterjunkan untuk melakukan pembinaan seperti jungle and sea survival dan halang rintang. (http://news.detik.com)

Komentar

Selamat pagi...