Wajah Ramah Kepolisian Kita





Seorang Polwan dari Polres Serang sedang membagikan bunga dalam acara Apel Akbar Buruh Serang, yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Buruh Internasional. Sementara, anak-anak buruh yang turut hadir dalam acara itu, asyik bermain mobil polisi. Peristiwa ini terjadi pada tanggal 4 Mei 2008. Sudah lama, memang, namun kenangan itu masih basah dalam ingatan saya hingga sekarang.
Perhatian yang diberikan Polres Serang kepada pekerja/buruh dalam kegiatan May Day, 2 tahun yang lalu, membuat saya tersanjung. Apalagi, sebagai Sekretaris Aliansi Serikat Pekerja Serikat Buruh Serang (ASPSB), saya merupakan salah satu penanggungjawab kegiatan tersebut.
Beberapa hari lalu, saya sulit sekali menemukan ide sebagai bahan tulisan untuk Djarum Black Blog Competition. Tidak sengaja, saya menemukan kembali foto-foto ini dalam sebuah folder.
Yups, ini adalah harta karun yang berharga. Setidaknya, serta merta kepala saya dipenuhi banyak ide untuk menulis tentang Djarum Black.
“Cari dulu pemantik apinya,” nasehat beberapa penulis tenar tentang rahasia menggali ide.
Berawal dari sini, saya menyempatkan diri mencari referensi beberapa artikel terkait dengan Autoblackthrough, Autoblackthrough goes to campus, Blackinnovationawards, Blackinnovationawards goes to campus, Black In News, Black Car Community, Black Motor Community, dan Black Community.
Banyak inspirasi yang bisa didapat dari sana. Banyak ide bertebaran.
Kembali ke soal Polwan tadi. Beginilah seharusnya wajah Kepolisian Indonesia. Mengayomi dan melindungi, sebagaimana slogan yang sering mereka kumandangkan.
Rindu rasanya masa-masa itu terulang kembali. (https://kaharscahyono.wordpress.com)

Komentar

Selamat pagi...